TAPIN, KALSEL,- majalahdetektif.com : PT. Brantas Energi melakukan kunjungan ke Bendungan Tapin dan didampingi oleh BWS Kalimantan III Kementerian PUPR. Kamis (29/9/2022) kemarin.
Bendungan yang terletak di Desa Pipitak Jaya, Kecamatan Piani Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan yang diresmikan Presiden Jokowi tahun 2021 lalu. Bendungan Tapin ini memiliki potensial energi listrik sebesar 3,3 Megawati. Tujuannya adalah untuk melakukan studi potensi Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM).
PT. Brantas Energi sebagai perusahaan yang bergerak di bidang investasi energi berminat mengembangkan potensi listrik dari bendungan Tapin.
PT. Brantas Energi yang merupakan anak perusahaan BUMN melakukan kunjungan bersama PPK Bendungan dalam rangka mengumpulkan data awal untuk menilai potensi PLTM di bendungan Tapin. Ini merupakan tahapan awal dalam pembangunan PLTM.
“Diperkirakan proses perencanaan sampai pembangunan memerlukan waktu kurang lebih dua sampai tiga tahun, “kata Heni Sujono anggota Tim PT. Brantas Energi. Surveynya menelaah mengenai kondisi Daerah Aliran Sungai, keberlanjutan ketersediaan air, kualitas air, ketersediaan lahan, dan energi listrik yang akan dihasilkan.(Nas)