Ning Ita Dorong UMKM Mojokerto Naik Kelas Lewat E-Katalog: “Saatnya Jadi Penyedia Resmi Pemerintah” Sambut HKGB ke-73, Bhayangkari Bojonegoro Gelar Bakti Sosial di SLB Putra Harapan Polres Lamongan Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Dua Lokasi Tim DVI Polda Jatim Telah Berhasil Identifikasi 55 Jenazah Santri Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Ning Ita Apresiasi 17 Pendonor Sukarela: Ketulusan Mereka Jadi Teladan Kemanusiaan di Kota Mojokerto Ning Ita Tekankan Peran Keluarga Jadi Tembok Pertama Pendidikan Moral Remaja di Era Digital

Berita Mojokerto

DPRD Kota Mojokerto Ajukan Dana Alokasi Keuangan Jalan Lingkar Barat Sebesar Rp 180 Miliar

badge-check
MOJOKERTO – majalahdetektif.com : Pemkot dan DPRD Mojokerto kompak menggarap kawasan barat. Selain mengalokasikan anggaran pembebasan lahan hingga Rp 3 miliar untuk tahap pertama, legislatif setempat melobi pihak Kementerian Keuangan RI agar mendukung penggarapan infrastruktur Jalan Lingkar Barat (Jalinbar) yang dimulai tahun 2018 mendatang.

Alhasil, dari pengajuan pendanaan yang disorong bersama Badan Anggaran DPR RI, pemerintah pusat bersedia mengucurkan lewat Dana Alokasi Keuangan (DAK) sebesar Rp 180 miliar.

“Kita mengajukan pendanaan Jalinbar ke Kemenkeu dan disetujui pengucuran bantuan Rp 180 miliar melalui program DAK tahun depan,” papar Sekretaris Komisi II DPRD Kota Mojokerto, Edwin Endra Praja, Senin (29/5).

Pihak Komisi II optimis permohonan tersebut terealisasi sesuai target. “Kita tidak hanya mengajukan permohonan, namun mengawal agar usulan dana terealisasi sepenuhnya,” tambahnya.

Sebab, lanjutnya, kebutuhan proyek infrastruktur Jalinbar sangat besar. “Ini obyek vital yang membutuhkan anggaran sangat besar. Sementara keberadaannya yang juga urgent untuk pemerataan ekonomi yang selama ini terkonsentrasi di kawasan timur,” katanya lagi.

Sementara itu, Ketua Komisi II DPRD Kota Mojokerto Aries Satriyo Budi mengungkapkan rasa optimisnya terhadap realisasi bantuan itu. “Kita optimis karena pengajukan kita langsung masuk e-planning Kemenkeu sehingga besar harapan akan terealisasi dalam DAK mendatang,” ujarnya.

Seperti diketahui, tahun ini Pemkot Mojokerto mulai mengawali mega proyek pembangunan Jalinbar Surodinawan-Pulorejo sepanjang 5 km. Tahun ini, pemkot setempat mengalokasikan Rp 3 miliar untuk pembebasan lahan yang diproyeksikan tuntas empat hingga lima tahun mendatang.

Wali Kota Masud Yunus memgungkapkan langkah pembangunan. “Kita mulai membebaskan lahan dari tahap pertama yang sarat pemukiman yakni di Perumahan Surodinawan hingga tahapan berikutnya yang lebih enteng berupa areal persawahan. Pembebasan lahan ini kita targetkan selesai 2018 mendatang,” paparnya.

Jika proses pembebasan lahan ini selesai tepat waktu, lanjut ia, maka tahun 2019 mulai menyentuh infrastruktur.

Proyek jalan yang disebut-sebut ending golnya adalah untuk mengikis kesenjangan ekonomi warga di kawasan barat ini tampak ambisius. Pasalnya, pelaksanaan proyek ini bakal tak mudah karena harus menerabas pemukiman padat penduduk, yang tentu saja selain butuh cost sangat tinggi juga diperkirakan akan menghadapi penolakan. Tak hanya itu, pemkot harus membuat flyover Blooto sebagai solusi keberadaan rel kereta api di kawasan tersebut. Ini tentu butuh dana yang tak sedikit selain persetujuan dari pihak PT KAI sendiri. (Mar/Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mojokerto Jadi Panggung Nasional Bulan PRB 2025: Dari Inklusi hingga Aksi Nyata Peringatan Dini

1 Oktober 2025 - 17:02 WIB

Mojokerto Jadi Panggung Nasional Bulan PRB 2025: Dari Inklusi hingga Aksi Nyata Peringatan Dini

Reses II DPRD Kabupaten Mojokerto: Serap Aspirasi, Peringati Maulid Nabi, dan Gelar Pasar Murah

5 September 2025 - 03:22 WIB

Reses II DPRD Kabupaten Mojokerto: Serap Aspirasi, Peringati Maulid Nabi, dan Gelar Pasar Murah

DPUPR Kabupaten Mojokerto dan PWMR Jalin Kerja Sama Strategis dalam Publikasi Pembangunan

3 September 2025 - 20:33 WIB

DPUPR Kabupaten Mojokerto dan PWMR Jalin Kerja Sama Strategis dalam Publikasi Pembangunan

Petani Jatim Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Gelar Doa Bersama untuk Presiden Prabowo di Mojokerto

3 September 2025 - 05:56 WIB

Petani Jatim Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Gelar Doa Bersama untuk Presiden Prabowo di Mojokerto

Kepala Bapenda Kabupaten Berharap Gebyar Pajak Undian Mampu Berikan Nuansa Penuh Apresiasi

28 Agustus 2025 - 21:14 WIB

Trending di Advertorial