Sambut HKGB ke-73, Bhayangkari Bojonegoro Gelar Bakti Sosial di SLB Putra Harapan Polres Lamongan Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Dua Lokasi Tim DVI Polda Jatim Telah Berhasil Identifikasi 55 Jenazah Santri Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Ning Ita Apresiasi 17 Pendonor Sukarela: Ketulusan Mereka Jadi Teladan Kemanusiaan di Kota Mojokerto Ning Ita Tekankan Peran Keluarga Jadi Tembok Pertama Pendidikan Moral Remaja di Era Digital Semangat dari Bumi Majapahit, Jatim Tangguh dan Terus Bertumbuh untuk Indonesia

Berita Sidoarjo

Tim Panelis stunting apresiasi inovasi cegah stunting di Pemkab Sidoarjo

badge-check


					Tim Panelis stunting apresiasi inovasi cegah stunting di Pemkab Sidoarjo Perbesar

Sidoarjo, majalahdetektif.com – Kasus Stunting di Kabupaten Sidoarjo turun signifikan, di tahun 2022 sebesar 16.1% dan di tahun 2023 turun menjadi 8.4%. Tim Panelis penurunan stunting Provinsi Jawa Timur memberikan apresiasi sangat baik terhadap Pemerintah Kabupaten Sidoarjo melalui Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Penurunan Stunting yang diselenggarakan oleh Provinsi Jawa Timur.

Acara yang berlangsung pada hari Kamis (30/5) secara virtual meeting untuk kabupaten Sidoarjo dipimpin oleh Plt Bupati Sidoarjo, Subandi, didampingi oleh Sekretaris Daerah, Dr. Fenny Apridawati, Kepala Bappeda , Plt Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas P3AKB, Kemenag dan Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo.

Subandi menyampaikan bahwa Kabupaten Sidoarjo telah melakukan berbagai upaya dalam mendukung percepatan penurunan stunting melalui regulasi penurunan kasus stunting hingga ke pelosok desa. Memberikan bantuan bahan makanan kepada balita stunting, ibu hamil resiko stunting, danmelaksanakan deklarasi Sidoarjo Bebas ODF.

“Kami memiliki komitmen untuk terus berupaya semaksimal mungkin dalam mewujudkan Sidoarjo Zero Stunting” ucapnya.

Melalui respon yang diberikan oleh tim panelis, Subandi optimis bahwa Pemerintah Kabupaten Sidoarjo akan mendapatkan hasil yang optimal. “Para panelis kagum dengan angka penurunan stunting Kabupaten Sidoarjo yang turun signifikan lebih dari 50%, sehingga kami optimis Sidoarjo akan mencapai zero stunting” ujar Subandi.

Sekretaris Daerah, Fenny Apridawati juga memaparkan inovasi aplikasi yang dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dalam upaya penurunan stunting.

“Kami mengembangkan aplikasi sendiri dalam upaya percepatan penurunan stunting di Kabupaten Sidoarjo. Sampai saat ini aplikasi yang kami kembangkan seperti “Si cantik”, “Sipraja”, dan “Kopi Pahit,” imbuhnya.

Dalam sesi tanya jawab, tim panelis stunting memberikan apresiasi yang luar biasa terhadap inovasi aplikasi yang dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dalam upaya menurunkan stunting. (Rio).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Selain RTLH dan BPJS Plt. Bupati Sidoarjo juga Upayakan Jamban Sehat untuk Keluarga Munodo

1 Juni 2024 - 06:50 WIB

Plt. Bupati Sidoarjo Ajak Masyarakat Amalkan Nilai-nilai Pancasila

1 Juni 2024 - 06:35 WIB

Plt. Bupati Sidoarjo Gerakkan Seluruh ASN dengan Aksi Kerja Bakti Massal

31 Mei 2024 - 07:39 WIB

Satgas TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Menyapa dengan Hangat, Masuk Dapur dan Berbagi Sembako di Desa Penambangan

30 Mei 2024 - 14:12 WIB

Kabupaten Sidoarjo Memiliki Percontohan Sekolah Toleransi Terbanyak Indonesia

30 Mei 2024 - 13:40 WIB

Trending di Berita Provinsi Jawa Timur