Debat Kedua Pilkada 2024 Calon Bupati dan Wakil Bupati Tapin

TAPIN, KALSEL, – majalahdetektif.com ; Debat Publik ke-2 berlangsung kembali dari masing-masing pasangan calon menyampaikan tajamnya visi dan misi serta program kerja untuk menarik perubahan sikap dan preferensi masyarakat. Selasa (19/11) siang kemarin, bertempat di Gedung Ruhui Rahayu Rantau.

 

Dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Calon Bupati Tapin dan Calon Wakil Bupati Tapin 2024 semakin seru dukungan yel-yel para pendukung paslon nomor urut ke-1 H.Yamani dan H.Juanda serta Paslon nomor urut ke-2 Dokter Milhan dan Habib Farid Assegaf menjelang hari pencoblosan yang bakal berlangsung minggu depan atau pada Rabu, 27 November 2024.

 

Ketua KPU Tapin Fakhrian Noor mengatakan tema debat kedua adalah Percepatan Pembangunan Kabupaten menuju Ruhui Rahayu selaras Pembangunan Nasional. Dengan harapan tiap pasangan calon mendapatkan ide dan gagasannya dan masyarakat dapat memilih calon pemimpin mereka 27 November 2024.

 

“Diharapkan masyarakat menyimak debat kedua ini dengan memahami isu-isu politik yang sedang terjadi. Masyarakat diminta agar menyimak perdebatan kedua dengan cermat dan kritis serta partisipasinya untuk datang 27 November 2024 nanti memilih pemimpin Tapin tercinta ini,” katanya.

 

Dalam debat kedua, masing-masing pasangan calon sampaikan visi misinya membangun Tapin lima tahun ke depan. Subtema memajukan daerah, beberapa bupati terdahulu meninggalkan sesuatu yang monumental seperti Idis Nurdin Halidi kawasan Rantau Baru, pintu gerbang kabupaten. Pak Arifin Arpan memindahkan tenda ke rantau baru, menasionalisasi lombok Hiyung, membangun rumah sakit baru. Pak Syarifudin kebijakan kopiah jangangnya.

 

Pasangan calon nomor urut ke-1 H.M.Yamani dan H.Juanda jika terpilih. “Kami pasangan calon Bupati Tapin dan calon Wakil Bupati Tapin nomor urut ke-1. Disektor bidang pendidikan pihaknya bakal meningkatkan pelayanan pendidikan pusat pendidikan terpadu dan akan membangun kampus universitas, sekolah dan juga para siswa juara kelas diberikan kesempatan beasiswa menempuh pendidikannya ke Yaman. Dan juga para mahasiswanya mendapatkan bantuan. Selain itu, dibidang infrastruktur bakal melanjutkan pembangunan jalan Pandahan-Margasari dua arah kita baguskan,” katanya.

 

Pasangan calon nomor urut ke-2 Dokter Milhan dan Habib Farid Assegaf, disektor pendidikan. “Jika kami terpilih pada sektor pendidikan agama ini akan dibina dengan penambahan jam belajar mengajarnya. Demikian pendidikan aqidah akhlak dan keagamaan,” katanya.

 

Pasangan calon nomor urut ke-1 H.M.Yamani dan H.Juanda jika terpilih. “Kami pasangan calon Bupati Tapin di setiap desa bakal kita beri jaringan internet terutama teknologi wifi dan juga kecamatannya diberikan tempat untuk berinternet,” katanya.

 

Pasangan calon nomor urut ke-2 Dokter Milhan dan Habib Farid Assegaf jika terpilih. “Setiap desa kami berikan jaringan wifi internet dengan taman bermainnya, tak hanya disitu kami juga membina para pengguna Internet ini sehat hingga dapat mengembangkan potensi lokal lingkungannya. Jalan di Margasari bakal kita aspal perbaiki dan kualitasnya nyaman bagi pengguna jalan,” katanya.(Nas)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *